Sejak Pagi Diguyur Hujan, Polantas di Trenggalek Tetap Semangat Jalankan Tugas

oleh

Polres Trenggalek – Dedikasi dan integritas anggota Polres Trenggalek dalam memberikan pyanan kepada masyarakat tak perlu diragukan lagi. Hal ini dapat dilihat dari sejumlah anggota Polantas Trenggalek yang tetap semangat menunaikan tugasnya meski harus berbasah ria dengan air hujan. Kamis, (28/11).

Ya, sejak pagi, hujan membasahi bumi menak sopal, khususnya di seputaran kota Trenggalek. dengan mengenakan jas hujan warna hijau fosfor, para petugas untuk mengatur lalu lintas dan membantu menyeberang jalan yang memang sudah menjadi rutinitas setiap hari.

Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta, S.I.K., M.Si. melalui Kasatlantas AKP Agus Prayitno, S.H. mengatakan, meski hujan deras, pos pengaturan pagi tetap menjadi kewajiban anggota untuk dilaksanakan.

Hal ini bukan tanpa sebab mengingat pada pagi hari merupakan jam sibuk, bersamaan dengan keberangkatan anak sekolah maupun jam masuk perkantoran, sehingga diperlukan keberadaan petugas agar arus lalu lintas menjadi aman dan lancar.

“Sejak pukul 06.30 Wib. Anggota sudah menempati pos masing-masing, terutama simpang atau titik-titik rawan. Mencegah kemacetan maupun kepadatan arus lalu lintas.” Jelasnya.

Terkait dengan cuaca ektrem dan datangnya musim penghujan seperti sekarang ini, AKP Agus menuturkan, setiap anggota sudah dibekali dengan kelengkapan Perorangan Lapangan (kaporlap) atau sarana prasaran pendukung seperti jas hujan, senter tongkat hingga sepetu boots.

“Semua sudah kita antisipasi dan siapkan dengan baik. Jadi, meskipun hujan tugas tetap kita laksanakan. Memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Bagaimanapun kondisinya.” Pungkasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.