Polres Trenggalek – Sejumlah insiden kecelakaan yang terjadi di wilayah kecamatan Suruh nampaknya ditanggapi serius oleh jajaran kepolisian. Kondisi jalan yang banyak tikungan, tanjakan dan turunan tajam kerap menjadi salah satu penyebab kecelakaan, disamping faktor manusia dan kelayakan kendaraan itu sendiri.
Tak ingin insiden terulang kembali, jajaran Polsek Suruh melakukan berbagai upaya pencegahan. Salah satunya adalah dengan memasang tanda peringatan di sepanjang jalan tepatnya di area turunan 17% masuk desa Wonokerto Kecamatan Suruh, kabupaten Trenggalek.
Papan petunjuk berupa banner dengan ukuran cukup besar tersebut dipasang di pinggir jalan dengan warnan mencolok sehingga mudah dilihat oleh para pengendara yang kebetulan melintas, disertai petunjuk atau instruksi untuk pindah gigi 1.
Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta, S.I.K., M.Si. melalui Kapolsek Suruh Iptu Sanusi, S.H. mengatakan, jalur penghubung Trenggalek-Pacitan tersebut memang memiliki turunan atau tanjakan cukup tajam sehingga rentan terjadi kecelekaan lalu lintas.
“Terlebih bagi pengendara yang belum mengenal medan atau kendaraan dalam kondisi kurang bagus.” Jelasnya.
Inisiatif pemasangan papan peringatan itu sendiri muncul sebagai respon cepat atas sejumlah insiden kecelakaan yang terkadi dilokasi tersebut. Tujuannya tentu saja mengingatkan para pengendara sekaligus sebagai upaya menekan dan mencegah terjadiny akecelakaan.
“Disamping itu, kita juga intensifkan patroli di lokasi tersebut dan mengimbau kepada masyarakat terutama pengendara agar lebih berhati-hati saat melintas. Jika dirasa lelah atau sekadar mendinginkan mesin kendaraan bisa beristirahat di beberapa rest area atau warung setempat. Alon-alon seng penting slamet.” Pungkasnya